Jip.co.id - Anda lagi mencari SUV badak dan model yang menarik? Suzuki Grand Vitara pilihannya.
Mengusung teknologi dan fiturnya terbilang sederhana, justru membuat SUV ini minim keluhan.
Terlebih Grand Vitara mengusung penggerak belakang dan suspensi independen di keempat roda.
Makanya di antara pilihan SUV berkapasitas 2.000 cc, Grand Vitara punya penggemar sendiri.
Baca Juga: Kenali Karakter Ban MT Alias Mud Terrain Untuk SUV
Pada tahun 2006, Suzuki merilis Grand Vitara dengan 3 varian utama yaitu JX MT, JLX MT, dan JLX AT.
Model tersebut mengusung mesin J20A 2.000 cc yang bertenaga 144 dk dan torsi 183 Nm.
Sementara dapur pacu J24B 2.400 cc hadir di tahun 2009, yang hadir dalam dua varian MT dan AT.
Mesin tersebut sanggup hasilkan tenaga sebesar 166 dk dan torsi 225 Nm.
Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan, Aki Basah Maupun Kering
“Untuk tahun 2006, Grand Vitara bekas bisa didapatkan mulai Rp 80 jutaan tergantung kondisi mobil dan suratnya,” ucap Yulianti sales dari Sumber Auto di Jl. Roxy, No.33, Jakarta Barat.
Kalau Anda tertarik, simak dulu nih daftar harga Grand Vitara untuk wilayah Jakarta per September 2021
Jenis | Tahun | Harga |
Grand Vitara M/T | 2006 | Rp 85 Juta |
Grand Vitara JLX A/T | 2007 | Rp 92 Juta |
Grand Vitara JLX A/T | 2008 | Rp 95 Juta |
Grand Vitara JLX 2.0 AT | 2010 | Rp 105 Juta |
Grand Vitara JLX 2.0 M/T | 2013 | Rp 130 Juta |