Jip.co.id - Beberapa tahun Jeep Renegade pernah hadir untuk pasar Indonesia, akan tetapi kurang mendapatkan tempat di hati para pecinta SUV.
Oke tinggalkan kiprah suram Renegede di Indonesia, kami coba memberikan referensi modif Renegade yang lebih atraktif.
Jeep Renegade satu ini berubah makin gahar ditangan coachbuilder Italia, Militem.
Militem sendiri memang spesialis dalam memodifikasi mobil-mobil keluaran Jeep dan juga RAM.
Baca Juga: Ternyata Enggak Susah Merawat Atap Softop Jip. Cuma Modal Rajin!
Diberi label Militem Hero, tampilan Renegade berubah lebih berotot dengan ground clereance tinggi, lengkungan roda lebih lebar, gril baru, logo Militem di bagian depan, serta bumper lebih agresif.
Kaki jenjang Renegade ialah berkat pemasangan pelek 20-inci "Black Edition" dibungkus ban semi-offroad plus penggunaan kit suspensi.
Hasilnya ground clereance Militem Hero ini naik 38 mm dibanding versi standar Renegade.
Meski demikian, Militem mengatakan model ini tidak dirancang semata-mata untuk penggunaan di medan off-road. Walau Renegade sudah berpenggerak semua roda (AWD) dan ada peningkatan sudut approach, departure, dan sudut breakover.