Sentuhan Simpel Modifikasi Nissan Navara Bikin Tampil Istimewa!

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 30 November 2021 | 10:35 WIB

Modifikasi NIssan Navara 2010 (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Dalam kondisi standar, para penyuka pikap d-cab pun mengakui performa dan ketangguhan Nissan Frontier Navara.

Malah, sebagai kendaraan kerja, banyak yang menilai Navara terlalu ‘mewah’. Selain kenyamanan kabinnya, performa mesin commonrail diesel 2.5 liternya sempat menjadi terkuat dalam kelasnya.

Kualitas Navara pun tercermin dari harganya yang terbilang relatif tinggi untuk sebuah kendaraan kerja.

Baca Juga: Perlakuan Khusus Untuk Material Jok Pelapis Kulit

Modifikasi Nissan Navara 2010

Namun bagi Riza Haerudin, apa yang ditawarkan pabrikan Nissan belumlah cukup. “Namanya juga manusia, selalu pengin lebih, sebisa mungkin selangkah di depan,” senyum pria yang menekuni bisnis peternakan ini.

Alhasil, beberapa modifikasi pun dilakukan. Seperti memasang pernik khas dandanan ala light off-road.

Di bagian mesin, Sebagai mesin diesel commonrail dengan turbo intercooler, serta diatur ECU, Langkah pertama memperbaiki ‘napas’ dengan polesan pada bagian dalam throttle body, menambah spacer 2 inci, nepel khusus Auxilliary Air Induction (tambahan udara sebelum dan sesudah saluran turbo).

Saluran udara ke mesin disempurnakan lagi dengan membuat pipa custom 2,5 inci yang menghubungkan turbo, intercooler, dan saluran masuk.

Modifikasi Nissan Navara 2010