Jip.co.id - Mesin diesel yang sudah dilengkapi dengan turbo ada perawatan khusus.
Bagian turbo perlu dilakukan servis berkala untuk menghindari potensi kerusakan.
Karena turbo mesin diesel diesel juga bisa mengalami kerusakan.
Kerusakan turbo diesel yang biasa dialami seperti shaft wheel dan journal bearing aus dan turbin kompresor pecah.
Ternyata turbo yang rusak bisa menyebabkan tenaga mesin turun signifikan lho.
Baca Juga: Gak Nyangka Banget, Ternyata Ini Arti Nama dari VW Tiguan
"Betul, tenaga mesin bisa turun signifikan karena turbo yang rusak," buka Andry Cahyadi dari bengkel X-Boost Station di Bekasi.
"Karena komponen turbo yang rusak maka tidak bisa tercipta lagi tekanan udara untuk meningkatkan tenaga mesin," tambahnya.
Sebagaimana kita ketahui, kinerja turbo yakni menghasilkan tekanan udara yang kemudian dimampatkan ke dalam silinder.