Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yuk Kenalan Dengan Kendaraan Militer CUCV

Nabiel Giebran El Rizani - Senin, 14 Mei 2018 | 08:00 WIB
Mobil-mobil militer Amerika Serikat
Mobil-mobil militer Amerika Serikat

Program M880 dinilai berhasil memangkas anggaran belanja, oleh sebab itu pada tahun 1984, Angkatan perang Amerika meluncurkan program CUCV sebagai kelanjutan dari M880.

Program CUCV hasil kerja sama dengan GM
Program CUCV hasil kerja sama dengan GM
Kali ini General Motor Defence yang merupakan bagian dari General Motors ditunjuk sebagai pembuatnya.

Setidaknya terdapat 4 varian besar Chevrolet yang dipergunakan pada program ini, yakni pikap 2 pintu 4x4, pikap 4 pintu 4x4, 2 pintu SUV dan 4 pintu SUV.

(BACA JUGA: Ini Arti Dari xDrive Dan sDrive Di BMW)

Kesemuanya mengambil basis dari keluarga besar Chevy K series dan mengandalkan mesin diesel V8.

Berbeda dengan M880, GM melengkapi kendaraan supportnya ini lebih serius dan tak hanya sekedar menambahkan kosmestik militer pada sosok CUCV.

Dapur pacu
Dapur pacu
Semua kendaraan CUCV dilengkapi dengan gardan yang lebih kokoh dan kemudahan perawatan dibandingkan dengan versi sipilnya.

Bahkan kesemuanya dilengkapi dengan locker dan limited slip differential lansiran Eaton, Track Lock dan Detrolt Locker pada roda belakangnya.

CUCV memiliki sistem kelistrikan yang cukup unik karena sekaligus menggunakan 12 volt dan 24 volt.

Dimana kelistrikan 24 volt ini dipergunakan untuk mengaktifkan radio militer ataupun untuk menghidupkan kendaraan NATO lainnya dengan cara jump start.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa