Jip.co.id - Captiva Resmi dipasarkan di Tanah Air pada Juni 2007, saat itu hanya satu pilihan yang ditawarkan, yakni 2.4L bermesin bensin dengan transmisi otomatis.
Setahun berselang, Chevrolet meluncurkan Captiva bermesin diesel Captiva 2.0 VCDi, dengan transmisi otomatis.
Menurut Budi Cahyono, Owner Sala 3 Motor, bengkel spesialis Chevrolet Captiva, mesin bensin memiliki beberapa keuntungan salah satunya biaya perawatannya lebih murah.
"Mesin bensin perawatannya lebih murah ketimbang yang versi diesel," ucap Budi, Jumat (22/12/2018).
(Baca Juga : Punya Varian AWD, Ini Sejarah Chevrolet Captiva di Indonesia)
Nah, kalau kamu tertarik memboyong unit seken Captiva bensin, lansiran 2010, berikut kami berikan patokan harganya.
Berdasarkan situs jual beli mobil bekas, kisaran harga Chevrolet bensin 2010 adalah Rp 99 juta hingga Rp 140 juta.
Sedangkan, di dealer mobil bekas Indigo Auto Tangerang, harga kisarannya adalah Rp 115 juta hingga Rp 140 juta.
"Kalau untuk Captiva bensin tahun 2010, harga kisarannya Rp 115 juta sampai Rp 140 juta. Tergantung kondisi, dan lain sebagainya," ucap Yudi, pemilik Indigo Auto.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR