Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Glory 560 Resmi Diperkenalkan Oleh DFSK, Siap Tantang Sang SUV Kembar

Nabiel Giebran El Rizani - Rabu, 27 Maret 2019 | 11:15 WIB
DFSK Glory 560
Rianto Prasetyo
DFSK Glory 560

Jip.co.id - PT Sokonindo Automobile (DFSK) secara resmi memperkenalkan SUV terbaru mereka untuk pasar Indonesia yakni Glory 560 di kawasan Ancol, Jakarta Utara (26/3).

Bisa dikatakan adik dari Glory 580 itu akan menjadi pilihan baru di kelas compact SUV, karena memiliki dimensi yang sedikit lebih kecil. 

Secara tidak langsung Glory 560 dipercaya bakal bersaing langsung dengan Honda HR-V, Nissan Juke, maupun Toyota Rush dan Daihatsu Terios di Tanah Air.

"Kami dengan bangga memperkenalkan DFSK Glory 560 untuk pertama kalinya khusus untuk rekan-rekan media sekalian," ujar Franz Wang, Managing Director DFSK.

(Baca Juga : Harga SUV DFSK Glory 580 Tetap Bertahan di Bawah Rp 250 Juta )

"DFSK melihat bahwa kendaraan terbaru kami ini memiliki peluang yang cukup besar untuk diterima oleh konsumen di Indonesia," imbuhnya saat berada di kawasan Ancol, Jakarta Utara.

Franz menambahkan, Glory 560 ini sama dengan saudaranya karena hadir dengan konfigurasi 7 penumpang serta 4 fitur unggulannya.

DFSK Glory 560
Rianto Prasetyo
DFSK Glory 560
Meski memiliki dimensi yang lebih kecil dibanding saudaranya, Franz menjamin Glory 560 mampu memberikan kelegaan kabin yang sesuai.

Karena Glory 560 hadir dengan panjang 4.515 mm, tinggi 1.735 mm,dan wheelbase 2.690 mm.

(Baca Juga : Ini Perbandingan Mesin Turbo Wuling Almaz VS DFSK Glory 580 1.5T)

"Fitur unggulan itu kami ada 4 fitur unggulan, pertama itu desain yang aktif, fun to drive, teknologi canggih, dan sistem keamanan yang baik," kata Franz lagi.

"Walaupun konfigurasinya 7 penumpang, namun ruang kabinnya luas, dan bangku belakang pun bisa ditutup dan menjadi bagasi," lanjutnya. 

Namun kapasitas mesin serta transmisi yang disematkan untuk Glory 560 ini bisa dibilang sama seperti saudaranya Glory 580.

Sebab SUV teranyar DFSK ini menggunakan mesin 1.500 cc turbocharged yang dipadukan dengan sistem transmisi CVT dan manual 6 percepatan.

(Baca Juga : DFSK Yakin Bali Bisa Menjadi Pasar Penting untuk SUV Glory 580)

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 150 ps di putaran 5.600 rpm dan torsi 230 Nm.

Sedangkan untuk fiturnya, SUV ini sudah disematkam ABS+EBD, dual Airbag, push start/stop engine, Hill Hold Control (HHC), VSA, Electronic Stability Control (ESP), dan Traction 

Lantas, berapa harga yang ditawarkan untuk SUV teranyar DFSK ini?

"Untuk harga belum kami sampaikan saat ini, minggu depan ya di acara yang berbeda," tutup Arviane Dahniarny, selaku Public Relation & Digital Manager DFSK.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa