Awalnya Jimny yang satu ini bertransmisi manual 5 speed, namun donor mesin dari halfcut itu sekaligus transmisi matik, maka girboks pun diganti.
Kondisi dasbor aslinya cukup mengenaskan dan jauh dari predikat mulus.
Solusi logisnya dengan mengganti utuh dasbor, dari copotan halfcut JB32 yang jauh lebih bagus.
Suatu kebetulan pula, lingkar kemudi optional Ital Volanti yang identik dengan ELK berhasil dipinang.
Lewat steering wheel inilah haluan restorasi menjadi lebih jelas yakni mengubah sebuah JB32 biasa menjadi tipe ELK kasta tertinggi dari JB32.
Jurus perburuan barang eks Jimny Jepang pun dijabani.
Detik-detik terakhir hari justru berhasil mendapatkan jok lengkap limbah dari JB32 ELK.
Demi memberikan ciri ELK, dipasangkan emblem ELK, tyre cover serta footstep aluminium.
Berkat ketekunan dalam berburu, akhirnya satu-persatu barang tersebut berhasil diperoleh.
(Baca Juga: Modifikasi Jip, Upgrade Pencahayaan Jimny Baru Pakai Lampu LED IPF)
Pelek Bridgestone lingkar 16 banyak dipergunakan pada Jimny Kei, dipilih sebagai gacoannya.
Karena desain, diameter lebih besar serta lebar sesuai keinginan, berkesan ramping serta rapi dan alasan terakhirnya karena pelek ini tergolong cukup langka.
“penantian lama ini berbuah manis, semuanya sesuai dengan perjuangan dan pengorbanan yang ada,” tutupnya.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
KOMENTAR