Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Katana, Awalnya Dijuluki Banci Tapi Banyak yang Jatuh Hati

Dwi Wahyu R. - Selasa, 3 Desember 2019 | 13:03 WIB
Suzuki Jimny Katana yang sudah dimodifikasi
Dok. Majalah Jip
Suzuki Jimny Katana yang sudah dimodifikasi

Jip.co.id - Suzuki Katana dulu merupakan salah satu produk unggulan Suzuki di Indonesia.

Masa keemasan Suzuki Katana pada dekade 1990-an hingga awal dekade 2000-an.

Nama Suzuki Katana baru diberikan oleh penjualnya pada tahun 1986, Katana sendiri berarti pedang tradisional dari Jepang.

Padahal jip mungil bermesin 4-silinder 1.000 cc ini sudah dijual oleh Suzuki di Indonesia sejak 1983.

Waktu ini namanya Suzuki Jimny 4x2 yang dikenal di kalangan penggemarnya dengan julukan "Suzuki Jimny Banci".

Suzuki Katana 1993
Dok. Otomotif Group
Suzuki Katana 1993

(Baca Juga: Tidak Semua Orang Tahu, Ini Perbedaan Suzuki Katana DX dan GX)

Sebutan "Suzuki Jimny Banci" ini diberikan gara-gara sistem penggeraknya disunat dari 4x4 menjadi 4x2.

Suzuki Jimny 4x2 rakitan PT Suzuki Indomobil Motor ini sejak lahir sudah punya atap tinggi.

Dasar pemikiran atap tinggi ini supaya penumpang punya headroom yang tinggi dan buat kabin terasa luas.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa