Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

JIPEDIA - Jeepney, Ini Dia Sosok Raja Penguasa Jalanan Di Kota Manila

Bimo SS - Minggu, 26 Juli 2020 | 09:04 WIB
jipedia jeepney
jipedia jeepney

Awal dekade ’50-an menjadi sejarah kemunculan Jeepney. Konon, istilah Jeepney berasal dari sebutan tentara Amerika di Filipina yang berasal dari dua kata, ‘Jeep’ dan ‘Jitney’ yang diartikan sebagai bus. Sementara penduduk lokal Manila dan Filipina menyebut Jeepney dengan sebutan ‘Dyip’ yang artinya ‘Jeep’ dalam bahasa lokal mereka. 

Sarao Motors adalah pabrik karoseri pertama dan tertua yang memproduksi Jeepney sejak 1953. Awalnya, Sarao Motors hanya sebuah toko dan bengkel mobil di salah satu sudut kota Baranggay, sebuah kota kecil di kota Las Pinas di pinggiran Manila.  

Adalah ide Eduardo Sarao, yang menggabungkan antara muka Jeep Willys dengan sasis pick-up. Namun Ed, panggilan akrab Eduardo, lebih memilih mesin buatan Jepang yang saat itu sedang booming dan memiliki harga lebih terjangkau serta mudah dalam perawatannya.

Setelah beberapa kali membuat prototipe Jeepney, Ed memilih mesin diesel empat silinder buatan Isuzu. Booming mobil buatan Jepang ternyata turut membuka jalan lebar untuk produksi Jeepney secara massal.

Baca Juga: Beberapa Hal yang Bisa Menyebabkan Mesin Mobil Mati Mendadak

jipedia jeepney
jipedia jeepney

Mesin dan sasis buatan Jepang seperti Isuzu dan Toyota menjadi komponen paling umum digunakan untuk Jeepney. Era dekade ’70-an menjadi era keemasan bagi Jeepney. Menurut Ed, Sarao Motors bisa memproduksi Jeepney hingga 200-300 unit per tahun. “Keputusan Presiden Ferdinand Marcos untuk membuat Jeepney sebagai transportasi perkotaan di Manila, membuat Jeepney menjadi ikon hingga kini,” ujarnya.  

Selain Sarao Motors, menjamur pula puluhan karoseri atau produsen Jeepney lainnya. Namun hingga kini, Jeepney masih diproduksi secara handmade. Tak ada fabrikasi dan regulasi khusus yang mengatur tentang spesifikasi Jeepney.

Kini, harga satu unit Jeepney adalah 650 ribu Peso, atau sekitar Rp 171 juta. Harga tersebut tentunya sangat fleksibel, tergantung pilihan mesin dan sasis yang dipilih. Mesin dan sasis Toyota Tamaraw (di Indonesia dikenal sebagai Toyota Kijang), Mitsubishi L200 atau Isuzu D-Max masih menjadi favorit.

Namun untuk bodi, baik Sarao Motors dan karoseri Jeepney lainnya masih sangat menyukai bodi Willys dengan kabin belakang yang dipanjangkan supaya bisa memuat 10 hingga 20 orang penumpang.

jipedia jeepney
jipedia jeepney

Yang paling unik adalah pemilihan aksesori di tubuh Jeepney. Pengemudi dan pengusaha Jeepney percaya bahwa semakin ramai aksesori di Jeepney, semakin mudah pula dalam menggaet calon penumpang. Nyaris tak ada Jeepney yang tampil standar. Tentunya hal tersebut memberikan warna tersendiri untuk kota Manila dan sekitarnya.

Meledaknya populasi Jeepney membawa masalah baru bagi kota Manila. Mulai dari disiplin pengemudi yang rendah hingga kerap dituduh sebagai biang kemacetan, sampai faktor keamanan, menjadi bagian dari perjalanan Jeepney.

jipedia jeepney
jipedia jeepney

Sosoknya memang dibenci sekaligus dibutuhkan. Oleh karenanya, sejak akhir dekade ’90-an, pemerintah kota Manila memiliki wacana untuk mengakhiri kiprah Jeepney di jalanan ibukota. Namun sikap pemerintah yang tak jelas membuat para pengemudi dan pengusaha Jeepney terombang-ambing.

Beberapa opsi pilihan transportasi perkotaan yang terjangkau pun muncul. Namun bus kota ukuran sedang, tampaknya sangat menjanjikan sebagai penerus Jeepney.  Akankah Jeepney akan musnah tergilas jaman? Beberapa pihak berusaha untuk mempertahankan Jeepney meski hanya sebagai kendaraan wisata. Sayang kalau sosok Jeepney yang telah menjadi ikon Filipina ini hilang begitu saja.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa