Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Beli Jeep Cherokee XJ Bekas? Begini Cara Periksa Kondisi Transfer Case

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 4 Agustus 2020 | 10:00 WIB
Jeep Cherokee
Jeep Cherokee

Jip.co.id Jeep Cherokee XJ alias generasi kedua ini di Indonesia dibekali 2 mesin jenis mesin (6-silinder 4.000 cc dan 4-silinder 2.500 cc) dan 2 jenis transmisi (otomatis 4-speed dan manual 5-speed).

Jeep Cherokee XJ di Indonesia menggunakan sistem penggerak 4x4.

Untuk itu bila Anda sedang mengincar Jeep Cherokee XJ bekas, jangan lupa periksa kondisi transfer case-nya.

Hampir semua Jeep Cherokee XJ yang beredar di Indonesia menggunakan transfer case New Process NP 231 Command Track Part-time.

Transfer case Jeep Cherokee
Dok. Majalah Jip
Transfer case Jeep Cherokee

Baca Juga: Unik! Tubular Kompetisi Milik Off-Roader Manila ini Pakai Gas Elpiji

Hanya sebagian kecil Jeep Cherokee XJ yang menggunakan New Process NP 242 Select Track Full-time.

Walau berbeda, pastikan bahwa kedua jenis transfer case ini tidak menimbulkan suara berisik, baik saat kondisi H ataupun L.

Bila komponen tersebut bekerja dengan tenang, hal ini menunjukkan bahwa kondisinya masih bagus.

Oh ya, sekalian periksa juga kondisi gardan.

Gardan yang kering merupakan satu indikasi tidak adanya kebocoran atau keausan.

 

Transmisi otomatis dan tuas transfer case Jeep Cherokee Country 2000
Dok. Majalah Jip
Transmisi otomatis dan tuas transfer case Jeep Cherokee Country 2000

Baca Juga: Keren! Miniatur Jeep Cherokee XJ Otto Mobiles Dengan Detail Ciamik

Pastikan tidak ada suara berisik saat berbelok, jika hal tersebut ditemui, biasanya ada keausan ataupun cacat pada as roda depan bagian kanan ataupun kiri.

Selain itu, periksa Limited Slip Differential (LSD).

Cara memastikannya cukup dengan membawa SUV Amerika tersebut pada tanjakan atau turunan.

Jika terdapat suara bergeluduk, maka unit LSD tersebut bermasalah.

Demikian tips mengecek kondisi transfer case Jeep Cherokee XJ bekas, semoga bermanfaat bagi Anda.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa