Tampilan SUV mewah ini jadi makin berisi dengan sentuhan over fender di bagian samping.
Dilansir dari laman Carscoops.com, over fender ini membuatnya lebih lebar sekitar 100 mm.
Baca Juga: Mengenal Sistem Kemudi Tubular Kompetisi Speed Off-Road Independen
Beranjak ke bagian buritan juga tak lupa diubah dengan gaya yang senada dengan fascia.
Bumper belakang jadi terasa sporti dengan dua muffler di bagian sudutnya.
Bukan cuma tampilan luar, bagian kabin juga ikut diubahnya jadi lebih mewah.
Lapisan kulit khusus dari Austria melapisi bagian door trim dan jok Land Cruiser ini.
Dibuat kombinasi warna biru dan merah serta motif jahitan khusus membuatnya tampil lebih mewah.
Bukan cuma lapisan yang diganti, jok belakang juga diganti menggunakan BMW 7 Series G12.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
KOMENTAR