Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Intip Jalur Bengis Event Java Overland X 2020 Di Hutan Jawa Tengah

Rindra Pradipta - Senin, 26 Oktober 2020 | 21:04 WIB
Java Overland X
Java Overland X

Jip.co.id - Java Overland X, merupakan sisi berbeda dari event Java Overland yang sudah berlangsung beberapa kali.

Kalau sebelumnya event ini benar-benar fokus dengan menikmati keindahan alam selama tiga hari. Dengan jalur off-road yang ringan dan menyenangkan.

Java Overland X
Java Overland X

Kali ini event Java Overland memiliki konsep berbeda. Bertajuk Java Overland X (JOX), treknya dibuat lebih menantang, dengan durasi lebih lama, yaitu lima hari.

Hal ini terwujud karena peserta Java Overland yang sudah ikut sejak awal ingin mencicipi sesuatu berbeda. Dengan tetap menikmati alam yang asri, tapi tetap menaklukan trek menantang.

Baca Juga: Tidak Cuma Manusia, Gardan Juga Perlu ‘Bernapas’

JOX
JOX

Event ini berlangsung dari 24-31 Oktober 2020. Dimulai dari Solo, Jawa Tengah, dan nantinya akan finish di Bandung, Jawa Barat.

Kombinasi jalur yang sebelumnya pada Java Overland dominan jalan batu atau aspal. Kali ini di JOX peserta akan banyak disuguhi jalur off-road.

JOX
JOX

Hari pertama, peserta dihadapkan dengan trek batu dan menyusuri sungai di daerah Boyolali. Dengan jalur off-road yang tidak panjang.

Pada hari kedua, peserta mulai memasuki daerah Banjarnegara. Disana jalur off-road lebih dominan. Dengan handicap yang menantang dan sulit ditaklukan.

Java Overland X
Java Overland X

Kemudian hari ketiga. Peserta mulai memasuki daerah Purbalingga. Disana mereka dihadapkan dengan trek yang semakin seru. Tanah yang gembur dan hujan yang mengguyur lebat bikin trek sulit dilalui.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa