Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Taruna, Dianggap Cemen, Tuai Cibiran Masuk Trek Balapan

Iday - Kamis, 18 Maret 2021 | 14:00 WIB
Daihatsu Taruna 2000 Dragrace
Dok.OTOMOTIF
Daihatsu Taruna 2000 Dragrace

Jip.co.id - Zaman dulu, Daihatsu Taruna menyasar mobil untuk keluarga muda. Makanya, untuk turun di ajang adu kencang, masih mengundang cibiran. 

Tapi silakan saja bilang Daihatsu Taruna cemen buat ikutan drag race.

Apalagi, tenaga standar emang pas-pasan sesuai tampangnya yang alim.

Tapi di genggaman Erwin Indra MBA, julukan jip 'baik-baik' berubah ganas.

Bahkan kalau sudah terbirit, lupa sama mobil lain.

Baca Juga: Berminat Meminang Daihatsu Taruna? Perhatikan Penyakit yang Sering Dialami

Seperti pernah ditunjukkan di masa lampau, persisnya di final kejurnas drag race kelas 3-6, Sentul, 3 November 2000.

Meski cuma urutan kelima, tapi bikin keder peserta lain.

Untuk ubahannya, pemilik bengkel Eccentri di Gading Kirana Timur, Kelapa Gading, Jakarta Utara buka suara saat itu.

MESIN GALAK

Menurut Erwin, ruang dapur pacu masih berisi mesin asli Taruna. Tapi pistonnya, Espass oversize 0,75 mm. Kepala silinder dipapas 0,8 mm.

Lubang masuk dan buangnya diperbesar 1,5 mm. Selanjutnya, camshaft dipilih bikinan Kelford berdurasi 312.

Mesin Daihatsu Taruna 2000 Dragrace
Dok.OTOMOTIF
Mesin Daihatsu Taruna 2000 Dragrace

Sementara sproket kemnya lansiran Camtech. Biar larinya makin ngibrit, flywheel dan kruk as dibalans ulang.

"Penginnya mesin galak meski top speed nggak maksimal," ujar Erwin.

Pria yang pernah tinggal di Amerika ini bilang, kompresi mesinnya kini 12,1:1. Hasil pembakaran di ruang bakar dimuntahkan header 4-2- 1.

Editor : Iday
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa