Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Isuzu Trooper, Tunggangan Simple Dan Keren Milik Gadis

Rindra Pradipta - Jumat, 16 Juli 2021 | 06:05 WIB
Modifikasi Isuzu Trooper tunggangan sang gadis
Modifikasi Isuzu Trooper tunggangan sang gadis

Jip.co.id - Rasanya pepatah ‘buah jatuh tidak jauh dari pohonnya’ memang kerap kali terwujud.

Seperti yang dialami oleh Agung Nugeroho, off-roader asal Solo, Jawa Tengah ini. Saat sang buah hati sudah beranjak dewasa, tidak bisa lepas dari mobil 4x4.

Sejak belasan tahun lalu Agung menggunakan Isuzu Trooper Diesel. Bahkan saat sang buah hati masih belia.

Modifikasi Isuzu Trooper tunggangan milik Aya.
Modifikasi Isuzu Trooper tunggangan milik Aya.

“Waktu putri saya masih kecil. Sering saya ajak pergi piknik atau kemping. Ya pakai Trooper ini,” kenang Agung sambil memperlihatkan foto 11 tahun lalu.

Berjalannya waktu, rupanya mobil keluarga ini mengalami ubahan. Terutama pada bagian sumber tenaga. Mesin diesel C223 bawaan Trooper memang terkenal lemot.

Baca Juga: Teknik yang Benar Saat Menggunakan Winch Ketika Melakukan Recovery

Mesin diesel 2LT ini diboyong berikut girboks untuk menggantikan sumber tenaga Trooper.
Mesin diesel 2LT ini diboyong berikut girboks untuk menggantikan sumber tenaga Trooper.

“Awalnya saya hanya tambahkan turbo di mesin aslinya. Akhirnya dapat tawaran mesin Hilux Tiger berikut girboksnya,” papar Agung. Kini, sang Trooper pun sudah menggunakan mesin diesel 2LT berikut penggerak 4WD-nya.

“Untuk eksterior, sengaja saya mengambil konsep overland atau ekspedisi. Tujuannya pada waktu itu, karena mobil ini saya suka pakai juga buat kegiatan sosial. Mendukung kegiatan saya di SAR UNS,” terang Agung.

Desain bumper custom, racikan Agung sendiri saat masih menggeluti bengkel Polar 4x4 miliknya di Surakarta, Jawa Tengah.
Desain bumper custom, racikan Agung sendiri saat masih menggeluti bengkel Polar 4x4 miliknya di Surakarta, Jawa Tengah.

Tampilan memang tidak neko-neko, terlihat sopan tapi fungsional.

Dengan modifikasi yang tidak ekstrem, pun membuat Catalina Dara Ayu Azzahra semakin suka dengan Trooper.

“Iya, saya dari kecil sudah kemana-mana naik Trooper. Dan suka sekali, apalagi dari dulu kemana-mana pakai mobil ini. Makanya waktu kuliah dan mau dibelikan mobil, saya tetap pilih pakai Trooper saja,” ucap gadis yang biasa disapa Aya ini.

Karena salah satu mobil harian dan sering digunakan keluarga. Interior tidak banyak ubahan, dan dipertahankan standar. Sehingga kenyamanan buat dipakai daily tidak berkurang.
Karena salah satu mobil harian dan sering digunakan keluarga. Interior tidak banyak ubahan, dan dipertahankan standar. Sehingga kenyamanan buat dipakai daily tidak berkurang.

Sejak 2018, Aya selalu berangkat menggunakan Trooper ke kampusnya di UNS (Universitas Sebelas Maret) di Surakarta, Jawa Tengah.

“Selain menurutku gagah, pakai mobil ini juga kerasa aman di jalan. Rasanya gak ada yang berani nyenggol. Terus kalo kesenggol mobil lain juga gak takut rusak deh, soalnya bumper udah besi. He he he,” canda Aya yang sedang mendalami ilmu pertanian.

Baca Juga: Ini Waktu yang Tepat Ganti Oli Transmisi Mobil Matik

Modifikasi Isuzu Trooper tunggangan sang gadis
Modifikasi Isuzu Trooper tunggangan sang gadis

Kami sempat bertanya ke Aya, kalau ditawarkan pakai mobil sedan atau city car mau gak?

Jawabannya, “Wah, gak suka aku.. Lebih baik pakai Trooper ini saja. Soalnya sudah suka sih dari kecil sama mobil ini,” tutupnya. Wah keren deh Aya!

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa