Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Fortuner Ganti Pelek, Mending Naik 2 Inci, Kalau Lebih Bisa Repot!

Nabiel Giebran El Rizani,Dwi Wahyu R. - Jumat, 12 November 2021 | 17:15 WIB
Modifikasi Toyota Fortuner lawas gayanya racing tapi tampil mencolok
Boxzaracing
Modifikasi Toyota Fortuner lawas gayanya racing tapi tampil mencolok

Jip.co.id - Modifikasi standar untuk Toyota Fortuner bisa dengan mengganti pelek.

Apalagi untuk mengganti pelek Toyota Fortuner sangat gampang berkat lingkar fender yang cukup besar

Namun, kalau urusan ruang sepatbornya, Toyota Fortuner punya dimensi yang relatif sempit.

Itulah sebabnya, proporsi ketebalan ban dan lebar dimensi pelek menjadi bagian yang harus dicermati saat melakukan penggantian pelek Toyota Fortuner.

Baca Juga: Cara Mematikan Mesin Mobil Dengan Baik, Jangan Sampai Salah!

Ban terlalu lebar atau tebal akan berisiko mentok bodi, sehingga tak ergonomis lagi untuk dipakai harian.

Ban dengan profil yang terlalu tipis juga sebaiknya dihindari karena membuat bantingan mobil menjadi keras dan pelek pun juga menjadi rawan peang.

Lalu bagaimana panduan mengganti pelek Toyota Fortuner yang benar?

Toyota Fortuner mempunyai pelek standar berdiameter 18 inci dengan spek PCD 6x139,7.

 

Untuk pemilihan pelek yang tidak mengorbankan keamanan dan kenyamanan berkendara, bisa memakai diameter 20 inci (plus 2 inci).

Naik 2 inci karena alasan safety seperti agar ban tidak mentok sokbreker dan fender, kerja rem tetap optimal, dan outside diameter atau tinggi ban tetap sama.

Untuk diameter 20 inci, disarankan lebar peleknya berkisar 8,5 atau 9 inci dengan offset berkisar 20-30 mm.

Sementara itu pemilihan ban untuk pelek 20 inci bisa menggunakan ukuran 265/50ZR20 sampai 285/50R20.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa