Ada beberapa analisa penyebab kurang lakunya Suzuki Jimny LWB seperti racikan desain karoseri yang kurang menarik, bentuknya yang tidak proporsional, dan bobot terlalu berat untuk mesin F10A yang hanya berkapasitas 970 cc.
Makanya pada 1992 Suzuki Jimny LWB disuntik mati oleh penjualnya. Namun, 12 tahun kemudian Suzuki Jimny LWB kembali hadir dengan nama Suzuki Jimny SJ413 Caribian.
Baca Juga: Ternyata Tren Overland Di Indonesia Awalnya Karena Klub Ini!
Suzuki SJ413 Caribian yang diluncurkan pada 2004 ini menggunakan tipe sasis yang sama dengan Suzuki Jimny SJ410 LWB. Namun, mesin Suzuki SJ413 Caribian sudah berkapasitas 1.300 cc.
Sayangnya, Suzuki Caribian ini hidupnya cuma sampai 2006 alias hanya 2 tahun. Suzuki memutuskan menghentikan penjualannya karena kalah bersaing dengan pick-up double cabin dari pabrikan lain.
Walau begitu, berkah kehadiran Suzuki Caribian adalah, Suzuki Jimny SJ410 LWB populer lagi di kalangan penggemar modifikasi jip.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
KOMENTAR