Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Membeli Daihatsu Taft Idaman Di Indonesia, Perhatikan Hal Ini

GBRN - Senin, 30 Mei 2022 | 17:35 WIB
Daihatsu Taft
Daihatsu Taft

Jip.co.id - Daihatsu Taft merupakan salah satu jip legendaris di Indonesia.

Ia pertama meluncur di Indonesia 1976 (F10) dan terakhir dijual pada 2007.

Selama waktu tugasnya di Indonesia, tercatat paling tidak ada 10 model Taft yang dijual Daihatsu.

Ada Daihatsu Taft F20 "Kancil"/Bensin (1977-1979), Taft F50 "Kebo" (1980-1985), Taft F69 Hiline GTS/GTX/GTL/Pikap (1986-2004), Taft F70 GT (1985-1995), Taft F75 Rocky (1989-1995), Taft F73 Independen (1996-2007), dan Taft F78 Rocky Independen (1996-2007).

 

Jika Anda berminat meminangnya, ada beberapa hal yang wajib diperhatikan.

Baca Juga: Engine Mounting Mulai Rusak, Begini 2 Cara Deteksinya

1. Mesin

Dengan usia paling muda 11 tahun, maka kondisi mesin diesel Daihatsu Taft perlu diperhatikan.

Kalau keluar asap hitam tebal dari knalpot berarti ada masalah pada sistem injeksi bahan bakar dieselnya.

Jika suara mesin terlalu berisik, getaran terlalu kuat, serta terdengar ketukan yang keras, maka Anda perlu waspada.

Bisa jadi karena salah satu katupnya sudah memasuki masa pensiun.

2. Transmisi, Transfer Case, Dan Gardan

Gigi-gigi transmisi Daihatsu Taft F20 dan F50 terbilang tangguh.

Namun, pada seri sesudahnya kualitas logam (gigi-giginya) tidak sebaik versi lawas.

Makanya kerap ada masalah pada girboks, transfer case serta third member (gigi gardan).

Cara mendeteksinya sederhana, coba dengarkan baik-baik apakah ada bunyi ‘mengaung’ pada gardan belakang ketika mobil dijalankan.

Jika ada, pertanda gigi gardan mulai aus.Ini berlaku sama untuk gardan depan saat posisi 4H/4L.

Perhatikan pula apakah persnelingnya sering pindah ke posisi sendiri.

Kalau hal itu terjadi kemungkinan besar sinkromesnya bermasalah.

Daihatsu Taft 1990 milik Vincent
Dok. Majalah JIP
Daihatsu Taft 1990 milik Vincent

Baca Juga: Wajib Ngerti Nih, Ini Waktu yang Tepat buat Servis AC Mobil

3. Kaki-Kaki

Penyakit miring sebelah kerap sekali terjadi.

Agar bisa terlihat, parkir Taft di lokasi yang agak lapang dan rata.Perhatikan dengan teliti apakah sisi kanan-kirinya seimbang.

Jika miring sebelah berarti suspensinya perlu dibetulkan.

Per daun perlu diroll ulang dan bushing per minta diganti.

4. Sasis

Daihatsu Taft ini kebanyakan jadi mobil operasional atau dinas instansi pemerintah di berbagai proyek.

Jadi perlu diteliti kemungkinan terjadinya kelelahan material pada sasis.

Perhatikan saat berjalan, apakah tetap lurus.

Jika tidak lurus dan ban belakang mencoba menyalip ban depan, sudah dapat dipastikan sasisnya bengkok.

5. STNK Dan BPKB

Teliti baik-baik keabsahan surat-surat kendaraan (BPKB, STNK, Faktur pembelian dan sebagainya).

Cocokkan juga nomor mesin dan rangka dengan STNK dan BPKB.

Editor : GBRN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa