Jangan lupa juga bawa SIM, karena ini merupakan syarat untuk mencoba kendaraan di zona Test Dzrive & Ride.
Selanjutnya, Digimods dalam Otobursa Tumplek Blek 2022 akan menggelar kontes modifikasi digital dengan tema Elegant Look yang diikuti para expert.
Digimods yang diadakan secara online di media sosial Otobursa Tumplek Blek, dimulai 10 Agustus dan pendaftarannya ditutup pada 21 Agustus 2022.
Lalu pengumuman pemenangnya dilakukan 4 september di Otobursa Tumplek Blek 2022.
Selain Digimods, Otobursa Tumplek Blek 2022 juga menyelenggarakan Motolympic yang merupakan kontes modifikasi motor untuk para mahasiswa dan mahasiswi dari perwakilan kampus di Indonesia.
Berbagai komunitas juga bisa sharing secara online dalam kegiatan What's Up Om di grup Whatsapp dari Media Otomotif.
Baca Juga: Cara Mengatur Biaya Operasional dan Kepemilikan Mobil, Semua Harus Diperhitungkan!
Selain itu Otobursa Tumplek Blek 2022 juga menggelar Gowes, yaitu kegiatan bersepeda keliling Jakarta pada Minggu, 4 September mulai pukul 06.00 WIB untuk finish di Parkir Timur Senayan.
Sunday Morning Ride (Sunmori) juga menjadi kegitan menarik yang digelar di Otobursa Tumplek Blek 2022 untuk para komunitas.
Sunmori juga diadakan pada Minggu 4 September dengan titik start di Gedung Kompas Gramedia Kebon Jeruk dan finish di Parkir Timur Senayan.
Berikutnya, Otobursa Tumplek Blek 2022 juga mengadakan vaksin booster demi mendukung upaya pemerintah untuk mengurangi angka Covid-19.
Vaksin booster ini dilakukan bersama Dinas Kesehatan DKI Jakarta yang dibantu para tenaga kesehatan dari Puskesmas setempat.
Caranya ikut vaksin booster di Otobursa Tumplek Blek yakni tinggal membawa identitas diri seperti KTP/SIM/Passport dan aplikasi Peduli Lindungi.
Berbagai informasi soal Otobursa Tumplek Blek bisa kalian lihat di akun Instagram @otobursatumplekblek.id.
Editor | : | GBRN |
KOMENTAR