Jeep Willys Satu Ini Pakai Teknologi Off-Road Kekinian

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 11 Desember 2018 | 19:15 WIB

Umur boleh tua, kemampuan enggak kalah sama yang muda (Nabiel Giebran El Rizani - )

Tentu beberapa bagian direkondisi, dengan komponen yang sebagian dipesan dari luar negeri via internet.

Karburator DellOrto dua barrel dengan manifold custom, saluran buang disempurnakan dengan header, custom juga.

 

Bumper custom buatan ProRock Engineering
Sedangkan pengapian dibantu CDI Porter serta koil Mallory, dan kabel busi Hurricane dilengkapi grounding.

Soal onderdil Willys yang dianggap langka, rupanya Agus gak khawatir.

“Aku juga masih simpan 3 mesin lagi buat serep.” terang Agus.

Lantaran mengadopsi suspensi ORI Strut ber-travel 12 dan 14 inci (depan-belakang), dibuatkan link dari batangan aluminium alloyberkode 7075 untuk memegang dan mengendalikan gerakan gardan saat suspensi bekerja.

Masih orisinal, bedanya gardan ini direinforce serta dibuatkan dudukan khusus untuk suspensi ORI Strut-nya.

Satu alasan Agus mempertahankan gardan ini, karena final gearnya pas dengan tenaga mesin.

(BACA JUGA: PT Hascar Jual Jeep Lagi di Indonesia, Gak Kapok?)

Sepasang jok bucket Corbeu yang memang didesain untuk off-road
“Ini perbandingan ring pinion-nya 4:38, sudah cukup low.” menurut Agus.