Jeep Willys Satu Ini Pakai Teknologi Off-Road Kekinian

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 11 Desember 2018 | 19:15 WIB

Umur boleh tua, kemampuan enggak kalah sama yang muda (Nabiel Giebran El Rizani - )

Meski begitu, ia juga menambahkan locker depan dan belakang, yang dipesan khusus dari Amerika.

Locker Richmond Lock Rite ini diaktivasi secara mekanikal, mirip Detroit Locker.

Meski gak terlalu kelihatan, tapi ubahan suspensi menuntut beberapa modifikasi pada sasis Willys yang terkenal lentur itu.

Widodo menambahkan bracing pada beberapa bagian.

Termasuk sasis semi tubular sekaligus rollcage pelindung penumpang, dan memperkokoh sasis.

Bagian bawah Willys
Selain suspensi dan sasis, sistem kemudi juga dimodifikasi besar-besaran.

Sistem mekanis diganti sepaket power steering hidraulis buatan PSC (full hidraulic system).

Setir hidraulis buatan PSC mulai dikenal dari ajang rock crawling, karena pemasangannya fleksibel dan putaran kemudi yang sangat enteng namun kuat menggerakkan beban berat.

Paket PSC ini mengganti semuanya dengan sistem hidraulis.

Hasilnya, putaran kemudi enteng namun kuat memutar beban berat.

Selain itu, sistem ini juga mengurangi jumlah pipa seliweran di ruang mesin.

(BACA JUGA: Modifikasi Jeep Wrangler JK Serba Karbon)

Modifikasi tidak menghilangkan identitas Willys
Untuk aplikasi custom, jadi favorit lantaran posisi setir bisa diatur sesuai kebutuhan.Sederhana dan fungsional.

Sepasang jok bucket Corbeu yang memang didesain untuk off-road.

Sabuk pengaman menggunakan simpson 5 titik, juga spesifikasi kompetisi.

Kabin simpel ini hanya diisi beberapa perangkat penting untuk off-road, seperti gauge pemantau jumlah bahan bakar, tekanan oli, suhu cairan pendingin, dan voltase.

Bengkel

ProRock Engineering, Solo : (0271) 717960

Bengkel Tomo : Harianto Utomo – Ngijo-Karanganyar