Jip.co.id - Warna biru muda dan oranye ini memang menjadi khas livery dari Gulf Racing.
Kedua warna ini menjadi inspirasi mobil modern gahar yang ingin terlihat sedikit vintage.
Hal itu juga yang menginsipirasi Hamann untuk memodifikasi sebuah Porsche Macan.
Porsche Macan satu ini tampil beda dengan kelir ala Gulf Racing lengkap dengan body kit custom kreasi Hamann.
Baca Juga: Pentingnya Penggantian Pelumas Transfer Case, Demi Menjaga Performa Tunggangan 4x4 Anda
Ciri khas warna oranye dan biru melekat di body Macan, ini mulai dari kap mesin menyasar ke atap, bagian samping sampai bumper belakang.
Warna biru muda khas tersebut menyasar hingga ke bagian pelek Porsche Macan ini.
Bukan cuma ganti kelir, Porsche Macan ini juga dilengkapi sedikit ubahan di bagian bodi
Mulai dari bumper depan dan belakang, side skirts, fender, diffuser sampai spoiler atap terpasang apik.
Baca Juga: Mantap, 12 Jam di Hutan, Peserta Java Adventure Xtreme 2020 Finish Malam Hari!
Fascia Macan ini juga dibuat ala-ala muka Porsche 918 Spyder. Sementara buritan terpasang empat lubang knalpot yang terpisah di kedua sudut bumper.
Sebagai sentuhan akhir, mobil ini juga menggunakan pelek 22 inci dengan spoke hitam dan ring biru muda.