Jip.co.id - Event RC Adventure ala ekspedisi kembali digelar oleh komunitas RC Adventure Jabar.
Event Java Adventure Xtreme 2020 ini merupakan event ke 3 yang sudah berlangsung 12-13 september 2020 kemarin.
Dan tiap tahunnya tidak pernah sepi peserta.
Kali ini peserta dibatasi sebanyak 15 tim yang masing-masing tim terdiri dari 3 peserta.
Baca Juga: Pentingnya Penggantian Pelumas Transfer Case, Demi Menjaga Performa Tunggangan 4x4 Anda
Mengambil lokasi hutan pinus dan perkebunan teh di seputaran Lembang, Jawa Barat, panitia penyelenggara pun sukses menyuguhkan jalur ekstrim untuk dilewati sebuah RC berskala 1/10 selama 2 hari ini.
Bahkan ada salah satu persyaratan yang wajib ditambahkan para peserta untuk bisa mengikuti event ini.
Berbeda dengan event JAX sebelumnya, untuk event kali ini, RC peserta wajib memiliki 2 winch aktif untuk alat recovery di bagian depan.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
KOMENTAR