Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Impian Masa Kacil

Jumat, 8 September 2017 | 14:25 WIB
No caption
No credit
No caption

“Susah banget memang, solusinya saya cari bahan interior dan jok yang paling mendekati aslinya,” sahutnya.

No caption
No credit
No caption
Salah satu lis bodi yang membuat Indra harus bersabar untuk mendapatkan versi barunya. Namun kesabaran tersebut sepadan dengan tampilannya yang memukau.

Beberapa situs jual beli komponen Land Cruiser dari Amerika menjadi tempat paling favorit Indra ketika berburu komponen Land Cruiser Fj60 miliknya ini.

“Saya juga memanfaatkan kolega yang tinggal di Australia untuk mencari beberapa komponen seperti logo dan grill yang masih banyak dijual disana,” senyum Indra.

Warnanya pun dipilih Indra sesuai dengan spesifikasi milik Land Cruiser FJ60 di jamannya, yakni desert tan.

Untuk mendapatkan rona warna khas tersebut, Indra menggunakan cat dari Danagloss hingga ke bagian pernisnya.

No caption
No credit
No caption
Velg kaleng asli milik Land Cruiser Fj60 berdimensi 16x5,5 inci yang dibalut ban Brigdestone Jeep Service berprofil 7.50-16.

Sementara di bagian dapur pacu, Land Cruiser FJ60 ini menggunakan mesin bensin 6 silinder segaris mirip dengan Land Cruiser FJ40.

Mesin legendaris tersebut dipasangkan transmisi manual 4 percepatan dengan full-time 4WD.

Sementara pada suspensinya, ada sedikit perbedaan dengan FJ40. “Jadi untuk mesin dan suspensi pas restorasi enggak terlalu repot karena sudah familiar banget,” tawa Indra.

Mesin OEM 2F 6 silinder 4.200 cc

Setelah jadi, FJ60 ini langsung menjadi bagian dari koleksi Land Cruiser milik Indra. FYI, Indra ini juga sempat eksis di JIP dengan restorasi FJ40 yang juga memiliki kondisi superb.

Namun meski Fj60 ini sudah menjadi miliknya dengan kondisi layaknya baru, Indra ternyata masih menyimpan satu ambisi lainnya yang masih terpendam.

“Saya lagi berburu FJ55, tapi kayaknya sama sulitnya. Beberapa kali nemu tapi kondisinya kurang sreg,” bisiknya.

Wah! Kalau sampai FJ55 sudah berhasil menghuni garasinya, lengkaplah sudah impian Indra untuk melengkapi generasi Toyota Land Cruiser klasik. Pratomo FJ / Bimo SS

Spesifikasi

Merek              : Toyota

Model              : Land Cruider FJ60

Mesin               : OEM 2F 6 silinder 4.200 cc

Transmisi         : OEM 4 speed manual

Transfercase    : OEM FJ60

Ban                  : Bridgestone Jeep Service 7.50-16

Pelek               : OEM FJ60 16x5,5 inci

Per                   : Old Man Emu

Bengkel           : Jack The Repair

                          Purwakarta, Jawa Barat.

Editor : inne

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa