Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Terlewat, Rawat Sabuk Pengaman Supaya Safety Tetap Terjaga

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 15 Januari 2019 | 14:00 WIB
Meski off-road tak memerlukan kecepatan tinggi, resiko tetap ada
Meski off-road tak memerlukan kecepatan tinggi, resiko tetap ada

Salah satu pembersih sabuk pengaman yaitu cairan silikon
Salah satu pembersih sabuk pengaman yaitu cairan silikon
“Alkohol atau cairan penetran sangat baik untuk membersihkan logam. Selain itu, alkohol juga cepat kering. Jadi Anda bisa langsung melihat hasilnya,” ujar Iman dari gerai Tekno Mobilindo di kawasan Pondok Gede, Bekasi.

“Karena bahannya fabric, kotoran akan terserap ke dalam sabuk sehingga membuatnya mengeras,” tutur Aretho dari Shinestly Home Service di wilayah Ciledug, Tangerang.

Untuk itu, Anda perlu membersihkannya dengan cairan pembersih atau air sabun, sikat gigi, dan kain mikrofiber.

“Caranya, semprot cairan pembersih atau air sabun, kemudian gosokkan kain mikrofiber atau sikat secara menyeluruh,” imbuh Aretho.

Selanjutnya, lap sabuk dengan kain mikrofiber yang kering dan bersih.

(Baca Juga : Seberapa Penting Sih Fitur Vehicle Stability Control Pada Mobil?)

“Namun ada cara lain untuk menjaga kelenturan safety belt, yakni dengan menyemprotkan cairan silikon,” tambah Aretho, yang juga menyarankan agar memilih cairan sesuai untuk bahan kain.

Sedangkan menurut Agung Budiyanto, manager servis Astrido Toyota Kalimalang, Jakarta Timur, apabila sabuk pengaman telah berusia di atas 10 tahun terjadi kerusakan sebaiknya diganti dengan yang baru.

“Makanya peranti keselamatan seperi sabuk pengaman untuk kompetisi juga memiliki masa kadaluarsa,” tambah Agung.

Bila suatu saat akan mengganti sabuk pengaman mobil, Agung menyarankan untuk tidak memakai safety belt copotan bekas dari negara tetangga.

“Harganya memang murah, tapi mungkin saja bekas dari mobil yang pernah kecelakaan.

Meski legal, dari sisi keamanan tidak terjamin,” imbuhnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa