Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Spesifikasi Isuzu Trooper Full-Spec Siap Melibas Trek Ekstrem

Rindra Pradipta - Rabu, 24 Februari 2021 | 19:37 WIB
Isuzu Trooper Advanture
Isuzu Trooper Advanture

Pasang cutting brake
Pasang cutting brake

Aura tunggangan kompetisi cukup terasa pada sistem pengereman roda belakangnya. Karena dipasangkan cutting break, dengan sistem rem angin individual di bagian belakang. Mengadopsi sistem booster angin milik kendaraan truk.

Dan hampir semua sistem mekanis dimobil ini sudah menggunakan sistem penumatik. Mulai dari release winch hingga aktifkan PTO juga pakai sistem angin. Hingga untuk release winch PTO yang bisa diaktifkan dari luar ini.

Recovery Trooper
Recovery Trooper

Untuk urusan recovery, Trooper ini dipasangkan empat buah winch. Di depan ada Warn 8274 dengan Gigglepin Top Housing dan PTO Custom.

Di belakang ada Warn 9.5xp. Sedangkan di atas ada Warn M8000 yang terpakai untuk menahan bodi saat lewat jalan miring, serta untuk membangunkan mobil saat terbalik.

Baca Juga: Pasti Belum Pada Tahu, Ini Alasan Mengapa Wiper Mobil Punya Panjang yang Berbeda

Mengincar traksi maksimum, ban lansiran Maxxis Trepador ukuran 37 inci pun digunakan. Dipasangkan dengan pelek beadlock ukuran 16".

Melihat ke interior, dashboard sengaja diganti milik Trooper Bighorn, alasannya karena perangkat informasi lebih lengkap dan modern.

Interior Trooper ganti Bighorn
Interior Trooper ganti Bighorn

Agar lebih nyaman dan mantap, joknya dipasangkan Mastercraft Sahara dengan safetybelt empat titik Crow Enterprizes.

Gimana? Sangar bangetkan spesifikasinya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa