Suzuki Jimny JB33 Ini Di Modifikasi Untuk Berlaga Di Mancanegara

Bimo SS - Sabtu, 19 September 2020 | 12:14 WIB

Jimny JB33 rally (Bimo SS - )

Jip.co.id - Tidak pernah sangka kalau Suzuki Jimny generasi tiga ini adalah tunggangan Wijaya Kusuma.

Pasalnya, off-roader senior yang satu ini sudah benar-benar meninggalkan dunia kompetisi off-road belasan tahun silam.

Walaupun dunia off-road memang tidak lepas dari dirinya. Lima tahun lalu, Jaya panggilan akrabnya. Mulai mengamati dunia reli.

“Saya beberapa kali bantu tim Indonesia saat ikut balap Asia Cross Country Rally. Dan reli ini tidak hanya berkompetisi, tapi tantangan trek dan kerja sama sangat kuat,” ucap Jaya yang terpancing untuk kembali turun di event off-road.

Baca Juga: Tips Rawat SUV, Ayo Beri Perhatian Pada Gardan Agar Gak Boros

Jimny JB33 rally

Jaya pun terinspirasi dengan tiga kendaraan peserta yang selalu turun di event yang dikenal dengan singkatan AXCR ini.

“Kendaraan ini adalah Suzuki Jimny generasi ke tiga. Dan hebatnya tiga Jimny ini selalu ada diperingkat 10 besar tiap kali turun AXCR. Dan ini sangat menginspirasi saya buat ikut balap pakai Jimny,” jelas Jaya. 

Dan tahun lalu Suzuki Jimny generasi ke tiga pun dibeli Jaya. Mobil ini pun langsung dibangun untuk ikutan turun diajang AXCR 2019.

Dengan konsep modifikasi yang meniru tunggangan milik pembalap asal Jepang. Merupakan salah satu peserta menggunakan Jimny dari Jepang.