Namun tidak sebesar New Hilux tipe E dan G. Karena New Hilux 2.4 V 4x4 D-Cab A/T hanya turun sebesar Rp 16,7 juta.
Sehingga banderol terbarunya menjadi Rp 488,3 juta dari harga sebelumnya 505 juta.
VARIAN TERTINGGI
Toyota New Hilux 2.4 V 4x4 D-Cab A/T yang kini hanya dilabeli Rp 488,3 juta mempunyai desain dan segudang fitur menarik.
Pertama, tampilan luarnya. Desainnya gagah dan terlihat macho. Kemudian lampunya pakai teknologi LED Projector. Bukan itu saja, juga dibekali dengan auto leveling.
Desain dan penempatan lampu kabut juga memperhitungan estetika. Tidak pakai bohlam biasa, Toyota menyematkan LED di situ. Hasilnya ketika Otomotifnet test, pancarannya sangat terang.
LED juga dipakai untuk lampu belakang. Sehingga sinar lampu belakang lebih terang tapi tidak menyilaukan.
Kemudian kabin. Ketika masuk sudah terlihat kalau mobil ‘bak’ ini memang cocok di perkotaan.
Baca Juga: Harga Terkini Toyota Hilux Oktober 2021, Double Cabin Gagah Dengan Kaki-kaki Tangguh
Setelah jok untuk pengemudi sudah elektrik. Pengaturannya juga mudah. Kemudian bahan jok dari kulit. Nyaman.
Ketika duduk, desain jok dan model memberikan kenyamanan. Tidak terlalu empuk, juga tidak terlalu keras.