Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kisah Daniel Zebedeus FAD Works, Spesialis Tubular, Rantis Militer Sampai PreRunner

Panji Maulana,Antonius Yuliyanto - Sabtu, 7 Agustus 2021 | 18:30 WIB
Daniel Zebedus mengendarai mobil tubular hasil rancangannya
Dok OTOMOTIF
Daniel Zebedus mengendarai mobil tubular hasil rancangannya

Prerunner & Kendaraan Militer

Selain tubular, Daniel juga sedang getol mengerjakan mobil gaya Prerunner dan kendaraan taktis militer.

“Saya melihat peluang menciptakan di off-road banyak. Tidak selalu 4x4,” jelasnya.

Daniel Zebedeus owner FAD Works
Dok OTOMOTIF

Di Amerika Serikat banyak komunitas off road yang mobil hariannya seperti mobil balap. Tampilan kendaraan dan performa juga seperti mobil balap Baja.

“Mulailah kita memberi informasi sama teman-teman soal prerunner ini,” tambah pria kelahiran 15 Juni tersebut.

Salah satu idenya datang dari mobil tambang yang unitnya cukup banyak. Konsep tadi dimasukkan ke mobil tersebut. Jadi pick up double cabin bergaya balap.

Suspensi maksimal, bodi dipotong-potong dan dibuat ‘kembung’ agar bisa menampung ban berukuran besar.

Soal kendaraan militer seperti yang pernah diulas oleh channel YouTube JIP TV dan Otoman, awalnya Daniel hanya dimintai tolong oleh beberapa rekannya saja untuk membuat kendaraan taktis.

Ia baru mulai terjun secara penuh sepeninggal mendiang anaknya.

“Beberapa teman-teman tentara dari militer banyak yang mampir ke bengkel untuk memberi dukungan,” kenangnya.

Selanjutnya ia mulai serius membuat kreasi baru prototipe kendaraan militer. Salah satunya yang sudah dikenal luas yaitu Maung.

Ada pula P6 ATAV, GI-1, Bima M31 sampai Ripsaw, kendaraan tempur dengan penggerak rantai.

Kendaraan taktis GI-1
Dok. Jip
Kendaraan taktis GI-1

Yang terbaru saat ini ia dalam proses membangun mobil serbu untuk urban warfare dengan kapasitas 6 personil.

Yang menarik, posisi driver berada di tengah bak mobil McLaren F1.

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa