Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mercedes-Benz GLE 250 d 2017, Sosok SUV Kota yang Siap Menjelajah

GBRN - Jumat, 3 Juni 2022 | 19:30 WIB
Mercedes-Benz GLE 250 d
Mercedes-Benz GLE 250 d

Performa

Seperti yang dibilang sebelumnya, kami mendapatkan unit GLE tipe 250 d. Artinya, ini varian dengan sumber tenaga mesin diesel common rail. Mesin diesel berkonfigurasi 4 silinder in-line ini rupanya punya kapasitas lebih kecil, dari emblem 250 d yang menempel pada pintu bagasi. Tepatnya lebih kecil sekitar 252 cc dari seharusnya. Karena kapasitas mesin tipe OM651 ini adalah 2143 cc, namun tenaga yang dihasilkan setara dengan mesin diesel kapasitas 2500 cc.

Tidak heran, saat membesut GLE 250 d akselerasi dari 0-100 km/jam hanya butuh waktu 8.6 detik. Ini berkat induksi Turbo dengan Variable Turbine Geometry yang membagi tenaga dari putaran mesin rendah hingga putaran tinggi. Tenaga yang dihasilkan pun tercatat 204 Hp pada putaran puncak di 3800 rpm.

Puas membesut mesin diesel ini di jalan aspal, giliran menjajalnya torsinya di kondisi jalan menanjak atau jalan rusak. Induksi Twin-Turbo pun lebih efektif menghasilkan torsi mesin sejak putaran mesin 1600-1800 rpm, dan pada putaran mesin serendah ini torsinya bisa mencapai 500 Nm.

Tenaga mesin ini disalurkan ke empat roda melalui transmisi 9G-Tronic berpenggerak All-Wheel Drive. Transmisi ini mampu menawarkan kinerja mesin diesel GLE 250 d lebih efisien dalam konsumsi bahan bakar. Berkat rasio gigi yang rapat, konsumsi solar lebih efisien hingga 7% dibandingkan dengan pendahulunya. Fitur ECO start/stop semakin menegaskan keramahan lingkungan dari GLE ini.

Susunan ratio gigi 9G-Tronic ini ideal sebagai kendaraan SUV yang diklaim siap menjelajah diberbagai kondisi jalan. Dengan ratio gear pada gigi 1 adalah 5.502, ratio yang cukup asik dipakai merayap di permukaan jalan rusak. Sedangkan pada puncak gigi 9 rationya mencapai 0.602, dengan ratio ini GLE dapat cruising dikecepatan tinggi tanpa harus menahan di rpm mesin tinggi.

Baca Juga: Jangan Anggap Sepele Baut Internal Mesin, Akibatnya Bisa Begini

Handling

Mercy mengkedepankan soal safety pada setiap kendaraannya. Dan GLE punya sistem keamanan unggul dikelasnya. Agar aman dikendarai pada berbagai kondisi berkendara, GLE mengadopsi Intelligent Chassis yang berpengaruh besar pada sektor suspensi. 

Editor : GBRN
Sumber : Majalah JIP

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa